Manfaat Ikut Webinar dan Kelas Online Bagi Ibu Rumah Tangga

No comments

Manfaat ikut webinar dan kelas online

Flashback ke empat tahun silam, jujur, saya sering patah hati ketika melihat unggahan teman-teman blogger di akun sosial media mereka. Selalu ada event yang mewadahi berkumpulnya para blogger untuk belajar atau sekadar berbagi ilmu dan pengalaman. Sedangkan saya, ada bayi yang tidak mungkin ditinggalkan. Padahal saya juga anggota dari komunitas blogger penyelenggara acara. 


"Andai saya bisa ikut."

Pasti pikiran ini selalu berlalu lalang. Sebagai blogger baru, saya juga ingin mempelajari banyak hal dan membangun jaringan pertemanan seluas-luasnya. Namun kembali lagi, saya sekarang sudah menjadi ibu rumah tangga satu anak. Saya harus sadar diri bahwa keadaan saya tidak memungkinkan untuk mengikuti acara di luar rumah. Membawa bayi pun juga riskan. Takut nanti ribet sendiri atau malah mengganggu keberlangsungan acara. Siapa tahu nanti Si Bayi rewel di tengah sesi penting? 


Akhirnya pandemi terjadi. Acara dan kelas daring menjadi gaya hidup baru. 


Meski tidak seorang pun menginginkan pandemi terjadi, termasuk saya tentunya, tetap ada imbas pandemi yang patut disyukuri. Saya tidak menyangka bahwa saat ini, proses belajar semakin tak berbatas. Yang awalnya harus menghadiri pertemuan tatap muka di suatu lokasi, kini tidak perlu lagi. Saya bisa belajar dari rumah. Bahkan saya bisa memilih kelas-kelas mana saja yang paling sesuai dengan jadwal keseharian saya yang sibuk mengurus anak dan rumah.


Baca juga: Bercita-cita Di Usia yang Tak Lagi Muda, Kenapa Tidak?


Dua tahun ini, saya mengikuti banyak sekali webinar dan kelas online terkait kepenulisan dan blogging. Sesekali pernah juga tentang usaha dan bisnis. Saya jadi ketagihan belajar. Seperti membayar waktu-waktu saya sebelumnya yang hanya bisa berjuang otodidak. Kini para profesional bisa menjadi pengajar di kelas yang saya ikuti, bahkan artis pun pernah berada dalam satu frame dengan saya.


Ketagihan mengikuti berbagai webinar dan kelas online bukan tanpa alasan atau sekadar ikut-ikutan tren. Namun manfaat yang saya dapatkan sangat besar dan pasti akan merasa rugi apabila kelas yang muncul di depan mata, disia-siakan begitu saja. Nah, berikut manfaat-manfaat tersebut.


1. Belajar Fleksibel dan Profesional

Yakin deh, mayoritas ibu rumah tangga akan setuju kalau pekerjaan rumah itu sangat melelahkan dan padat dari pagi sampai pagi. Apalagi tidak ada bantuan dari keluarga atau ART. Saya yang mengurus dua anak sendiri plus mengerjakan semua tugas rumah sendiri, sangat sulit mencari waktu untuk kebutuhan pribadi. Jangankan untuk ke luar rumah, bisa minum kopi selagi hangat atau menghabiskan Indomie rebus sebelum mengembang saja sungguh suatu kejadian langka.


Untung ada webinar dan kelas online. Manfaat pertama yang saya rasakan adalah kehadirannya yang memfasilitasi orang-orang seperti saya, yang sulit sekali meninggalkan rumah, untuk tetap belajar. Tak perlu ke mana-mana, belajar dari orang-orang profesional dan kompeten di bidangnya bukan lagi hal mustahil.


Saking banyaknya webinar dan kelas online yang diselenggarakan sejak pandemi, saya pun bebas memilih mana yang paling sesuai dengan kebutuhan dan ketersediaan waktu. Misalnya memilih webinar di hari libur karena bisa berbagi tugas rumah sementara dengan suami, atau kelas online di WAG yang bisa saya pelajari dan bertanya kapan saja. 


2. Lebih Hemat!

Bukan hanya hemat dari sisi biaya, namun juga waktu. Bandingkan bila saya harus ke suatu tempat untuk mengikuti kelas, tentu ada biaya dan waktu pulang-pergi ke lokasi, memikirkan anak mau dititip ke siapa, belum lagi harus bingung mau menyiapkan makan malam usai cara. Duh, pokoknya ibu rumah tangga itu memang pikirannya riwet seribu cabang


Dengan adanya webinar atau kelas online, saya bisa memangkas biaya, waktu dan kepusingan saya untuk hal-hal ini. Sambil masak, jemur baju atau mengawasi anak bermain di ruang tamu, bisa sembari mendengarkan materi. Saat anak tidur, tugas-tugas kelas bisa dituntaskan.


Meskipun kelas yang saya ikuti berbayar, dijamin tetap lebih hemat dari sisi mana pun. Apalagi yang gratis? Enggak bakal dilewatin deh pokoknya!


3. Mengembangkan Diri

Sudah belajar dan menyimpan ilmunya dalam kepala, tentu akan ada kemajuan yang dirasa. Baik dari bertambahnya wawasan, hingga bekal untuk mengaplikasikannya dalam sebuah karya atau kehidupan. Tidak ada belajar yang sia-sia. Bahkan untuk mengikuti webinar dan kelas yang bertema sama berulang sekali pun, pasti akan ada nilai tambah di setiap kali selesai. Kadang saya jadi ikut belajar hal di luar tema, seperti bagaimana cara berbicara yang baik untuk dipraktikkan dalam konten YouTube atau bagaimana membuat bahan presentasi yang menarik dengan Canva. 


Meski dasteran tiap hari, mengembangkan diri tetap tak boleh terlewati.


4. Membuka Relasi

Biasanya dalam sebuah webinar atau kelas online, akan ada step-step yang harus dilakukan peserta. Seperti proses pendaftaran, lalu dimasukkan dalam WAG, membuat unggahan di media sosial dengan tag dan hashtag tertentu, hari H pelaksanaan acara webinar/kelas, hingga pengumpulan tugas di akhirnya nanti. Setiap tahapan yang dilalui ini akan menjulurkan benang-benang pertemanan baru.


Misal saat di WAG ada teman satu kota yang sama aktif berkomentar, lalu lanjut ke chat pribadi. Atau di saat webinar/kelas berlangsung, ada pembagian kelompok dalam pembuatan tugas dan akhirnya saling berkenalan. Bisa juga menambah follower baru di akun media sosial melalui tag atau hashtag yang seragam. Semakin lebar relasi yang kita bangun, pasti akan memberi dampak positif yang lebih besar.


5. Aliran Semangat

Webinar atau kelas online yang memiliki tema, akan menarik peserta-peserta dengan minat yang sama. Tidak mungkin temanya tentang cara menulis buku non fiksi, tapi peserta yang mendaftar malah orang-orang yang tidak menikmati aktivitas menulis atau circle yang tidak bersangkut paut dengan dunia kepenulisan. 


Apa manfaatnya bagi ibu rumah tangga? Pada poin ini saya akan menceritakan sedikit pengalaman.


Sebagai blogger dan penulis pemula, saya sangat kesulitan menemukan tetangga atau orang di sekitar saya yang memiliki ketertarikan dalam dunia serupa. Kalau ada masalah atau kebutuhan ilmu terkait ini, saya tidak mungkin mendapatkannya dari lingkungan tempat tinggal saya. Ujung-unjung stres sendiri dan bingung mau bagaimana. Apalagi pas pula anak lagi banyak tingkah atau melihat pemandangan cucian kotor setinggi gunung, seketika saya akan berubah jadi singa.


Berkali-kali saya mendapat suntikan semangat ketika sedang tidak baik-baik saja dalam upaya mewujudkan cita-cita di bidang kepenulisan. Berbaur dengan teman-teman yang sepemikiran, satu ketertarikan dan nyambung dengan topik pembicaraan, membuat saya merasa tidak sendiri. Oh, ternyata banyak juga yang mengalami hal serupa seperti saya. Banyak juga yang tengah berjuang mengembangkan diri dan terus belajar untuk meraih mimpi. Apalagi ada mentor atau pengajar yang sudah terbukti sukses, jadi semakin berkobar untuk kembali bangkit dan menempa diri agar bisa sesukses mereka.


6. Aktualisasi Diri

Ini penting ya, Buibu. Di zaman sekarang, kita semua sangat diuntungkan dengan perkembangan dunia digital yang begitu pesat. Mengaktualisasi diri jauh lebih mudah. Selagi ada niat dan kemauan, pasti dengan cepat menemukan jalan. Buka Instagram saja, tinggal berkunjung ke akun komunitas atau ketik hashtag tertentu, menemukan webinar atau kelas online tidak sampai semenit. 


Ibu rumah tangga yang terus belajar dan mengembangkan diri, tentu akan berbeda dengan ibu rumah tangga saja.

Ibu rumah tangga yang banyak tahu ilmu parenting, tentu berbeda dengan ibu rumah tangga saja.

Ibu rumah tangga yang mahir fotografi, tentu berbeda dengan ibu rumah tangga saja. 


Ibu rumah tangga memiliki keterbatasan waktu untuk bergerak bebas secara fisik di dunia luar. Dengan mengikuti webinar atau kelas online yang bisa dihadiri meski tak ke mana-mana, bukannya tidak mungkin semua minat dan bakat yang ada bisa dikembangkan dengan memberdayakan segala kemampuan. Seperti sebuah fasilitas tepat untuk mengaktualisasi ibu rumah tangga. Tubuhnya saja yang di rumah, tapi jangkauan karya, relasi dan sumber ilmu bisa menggurita tanpa batas. Aaamiin.


Baca juga: Kiat Membuat Resolusi Awal Tahun Agar Konsisten Dijalankan


Banyak banget kan manfaatnya? Jadi jangan heran bila saya ketagihan mengikuti webinar dan kelas online. Rasanya sayang sekali bila ibu rumah tangga melewatkan dukungan semesta, yang saya mengerti dan paham sekali dengan segala keterbatasannya untuk mengembangkan diri.


Kini tidak perlu pusing lagi atau galau mau belajar di mana serta bagaimana menyeimbangkannya dengan urusan anak dan rumah. 


Ayo, kita manfaatkan webinar dan kelas online agar dapat menjadi ibu rumah tangga yang berhasil mewujudkan mimpi meski dari rumah.


Teman-teman bagaimana? Suka mengikuti webinar atau kelas online juga? Boleh banget nih share ceritanya dan manfaat apa saja yang didapatkan :)


Semoga bermanfaat.

No comments

Sebelum komentar, login ke akun Google dulu ya teman-teman. Jangan ada "unknown" diantara kita. Pastikan ada namanya, biar bisa saling kenal :)